Ketika Anda menjadi seorang trader, Anda akan mengalami tahapan-tahapan dari awal belajar sampai akhirnya menjadi trader yang baik dan sukses. Berikut tahapannya:
Unconscious Incompetence
Unconscious incompetence adalah tahap ketika kemampuan yang dimiliki belum disadari. Tahap ini merupakan tahapan paling awal ketika menjadi seorang trader. Anda hanya paham bahwa seorang trader adalah pekerjaan yang menguntungkan tanpa bekerja keras dan mudah dilakukan. Banyak trader yang mengambil risiko besar hanya karena tergiur dengan keuntungan yang besar. Padahal, menganalisis naik turunnya harga bukanlah sesuatu yang mudah. Mungkin keuntungan akan didapat, namun tidak selalu. Anda akan mengalami situasi yang jelas akan berbeda.
Conscious Incompetence
Conscious incompetence adalah tahap ketika menyadari akan ketidakmampuan. Anda akan sadar bahwa untuk menjadi seorang trader diperlukan banyak usaha dan ilmu untuk menjalankannya secara tepat. Karena dii tahap ini Anda akan mulai belajar, mencari tahu, dan mengulik perihal trading. Anda Bisa belajar mengenai forex di situs seputarforex. Karena banyaknya ilmu dengan beragam pilihan untuk menentukan keputusan, Anda akan merasa bingung dan tidak sedikit trader yang memilih untuk menyerah. Tapi jika menjalankannya dengan baik, Anda justru akan semakin dekat dengan keuntungan yang besar.
Eureka Moment
Eureka moment adalah ketika Anda mendapatkan kesadaran bahwa metode dan indikator yang beragam pilihannya tidak menjamin akan mendatangkan keuntungan yang besar. Cukup diawali dengan mengelola uang dan pikiran dengan baik dan seimbang, maka keuntungan akan diperoleh. Karena pada tahap ini Anda akan mulai mengenali karakter diri sendiri dalam melakukan trading.
Conscious Competence
Conscious competence adalah tahap di mana Anda sadar bahwa di dalam trading terdapat kompetensi. Karena trader akan melakukan transaksi ketika sistemnya memberikan sinyal, dan merespon loss sama ketika profit. Di tahap ini, Anda telah memiliki sistem trading yang jelas dan sudah diperkirakan sistem tersebut akan mendatangkan keuntungan yang lebih besar.
Unconscious Competence
Unconscious competence adalah tahap ketika Anda sudah menguasai hal-hal dalam melakukan trading dan memiliki kemampuan yang sudah diperlukan. Mulai menguasai emosi, dan mulai melakukan strategi dengan tepat. Dengan begitu, keuntungan akan semakin didapat.